Jeongwoo TREASURE Ulang Tahun Hari Ini, Simak Profil dan Fakta Menarik Maknae Line TREASURE Yang Satu Ini

28 September 2022, 16:20 WIB
Potret Jeongwoo untuk poster lirik 'MY TREASURE' pada awal tahun ini. /Instagram.com/@yg_treasure_official

PORTALKULONPROGO.COM - Jeongwoo TREASURE atau idol bernama lengkap Park Jeongwoo adalah seorang penyanyi di bawah naungan YG Entertainment.

Jeongwoo juga merupakan penyanyi yang menempati posisi vokal dari boygroup TREASURE.

Idol yang lahir tahun 2004 ini resmi debut sebagai member TREASURE pada tahun 2019.

Baca Juga: Park Min Young Aktris Korea yang Makin Cantik di Drama Love in Contract, Simak Biodata dan Profil Lengkapnya

Sebelumnya dia telah menjadi trainee YG Entertainment dan mengikuti sebuah survival show berjudul "YG Treasure Box".

TREASURE sendiri merupakan boygroup yang beranggotakan 12 orang. Dan Jeongwoo adalah salah satu member termuda TREASURE bersama dengan Haruto yang lahir ditahun yang sama dan Junghwan yang lahir satu tahun lebih muda.

Hari ini pada tanggal 28 September 2022, Jeongwoo telah menginjak usia ke-18 tahun atau 19 tahun usia Korea.

Baca Juga: FULL TEAM Argentina vs Jamaika dan HASIL AKHIR Pertandingan Hari ini Rabu 28 September 2022

Untuk mengenalnya lebih dekat, telah dikutip PortalKulonprogo.com dari berbagai sumber, berikut ini profil lengkap Jeongwoo dan fakta menarik tentangnya.

Profil dan biodata Jeongwoo TREASURE

Nama panggung: Jeongwoo

Nama lengkap: Park Jeongwoo

Nama Inggris: Justin

Tempat lahir: Iksan, Korea Selatan

Tanggal lahir: 28 September 2004

Tinggi badan: 181 cm

Golongan darah: O

Baca Juga: Argentina vs Jamaika Rabu 28 September 2022 Cetak 3 Gol

MBTI: ISFP

1. Jeongwoo adalah orang yang dominan menggunakan tangan kiri (kidal).

2. Jeongwoo memiliki saudara laki-laki.

3. Dia menjadi trainee YG Entertainment hampir tiga tahun.

4. Jeongwoo menjadi member kelima TREASURE yang diumumkan oleh YG.

5. Dia menjadi salah satu jajaran anggota termuda di TREASURE bersama Haruto dan Junghwan.

6. Dia juga satu sekolah dengan Junghwan.

7. Dia selalu dibantu Jihoon untuk menyiapkan keperluan sekolahnya, dari bangun tidur hingga berangkat, bahkan sering diantar oleh Jihoon.

Baca Juga: Cara daftar Prakerja Gelombang 46 tahun 2022 Dapat Rp600.000 sebagai Intensif

8. Dia paling takut pada Jihoon, dia dan maknae lainnya menganggap bahwa Jihoon adalah Ayah mereka dan Hyunsuk adalah Ibu mereka.

9. Jeongwoo akan segera mendengarkan Jihoon, jika Jihoon sudah berhitung satu, dua, tiga.

10. Jeongwoo bisa membuat suaranya benar-benar bertenaga.

11. Jeongwoo menampilkan "When I Was Your Man" di video perkenalannya.

Baca Juga: Zee JKT48 Pemeran Dini dalam Film Kalian Pantas Mati (2022), Simak Profil Lengkapnya

12. Baginya YG adalah tempat yang memiliki kantin dengan makanan enak dan memiliki lingkungan terbaik untuk latihan.

13. Dia tidak pernah melewatkan kelas latihan dance.

14. Jeongwoo sangat suka mendengarkan musik, peduli pada fashion, dan sangat suka pada makanan.

15. Es krim favoritnya adalah rasa Rainbow Sherbet dari Baskin Robbins.

16. Dia dan Junghwan lolos audisi di YG setelah dua hari masuk akademi musik yang sama.***

Editor: Musa Birru Abidullah

Tags

Terkini

Terpopuler